Motivator | Workshop Trainerpreneur melaju hingga Batch ke 59 yang di berlangsung tanggal 14-16 juni di Jakarta. Perjalanan panjang program ini memberikan sumbangan lahirnya trainer-trainer yang memiliki kompetensi tinggi di tanah air. Harapan terbesar para peserta yang mendaftar di sana adalah memiliki kompetensi yang mumpuni serta mendapatkan undangan yang rutin dari perusahan-perusahan.
Namun, ada hal dasar yang harus di kerjakan untuk dapat mewujudkan impian dan keinginan tersebut. Yakni membangun kebiasaan seorang trainer. Tiga M yang harus di lakukan secara rutin agar menjadi kebiasaan adalalah :
1. Menulis
Rajinlah menulis di sosmed dan web yang anda miliki, sehingga orang mengenal anda. Pastikanlah tulisan anda berhubungan dengan keilmuan yang anda miliki dan seputar materi training yang anda akan bawakan.
2. Mengajar
Jangan menunggu undangan untuk tampil, tetapi undanglah diri anda untuk mengajar. Artinya jajaki setiap ada kesempatan tampil. Ajak lah kerjasama dengan sekolah-sekolah, universitas ataupun organisasi yang membutuhkan jasa untuk mengadakan seminar di tempat mereka.
3. Membangun jaringan
Bergaulah. Bangunlah relasi dengan komunitas-komunitas yang ada, karena disana terdapat potensi orang-orang yang mungkin sebagai pengambil keputusan di kantornya yang dapat menjadi jalan masuk bagi anda sehingga di undang di perusahan atau kantor mereka.
Semoga bermanfaat !
Dan mungkin saja, anda bertanya cara belajar presentasi yang hebat. Klik disini dan temukan jawabannya
MotivatorIndonesia | Training Karyawan | Public Speaking
Demikian dari saya Ongky Hojanto
Pakar Public Speaking Indonesia versi Koran Kontan
Penulis buku best seller Public Speaking Matery
Penulis buku best seller Trainepreneur
Hub : Ms Mareti – 08124950909