Ongky Hojanto – Motivator, Pembicara, Coach, Motivator Indonesia, Public Speaking, NLP,

Narkoba untuk Percaya Diri ?

Motivator | Tertangkapnya Dani Wijaya Wardhana (McDanny) alias DN dan Alfonsus Renato Fenady (Reno Fenady) alias RN, karena penyalahgunaan narkoba menambah daftar panjang artis yang harus berurusan dengan kepolisiaan oleh karena kasus serupa.

Menarik untuk di garis bawahi dalam kasus ini adalah alasan menggunakan narkoba dari kedua tersangka, yakni : untuk meningkatkan rasa percaya diri. Sebagai seorang comedian tunggal memang kunci keberhasilan materi yang dibawakan selain karena teknik penyusunan yang apik juga cara membawakan yang menarik. Namun, haruskan menjadikan narkoba sebagai sebagai solusi untuk meningkatkan rasa percaya diri ? Sebetulnya ada 3P sebagai solusi cerdas untuk mengatasi hal di atas :

Pertama, Penyesuaian Diri. Datanglah satu jam lebih awal untuk menyesuaikan diri anda dengan situasi, kondisi dan tempat anda akan membawakan presentasi oleh karena semakin nyaman anda maka semakin mudah anda untuk berbicara. Penyesuian diri yang kedua adalah Anda dapat membayangkan kondisi atau situasi yang anda harapkan terjadi saat membawakan presentasi. Ingat, situasi yang anda harapkan dan bukannya situasi yang tidak anda inginkan.

Kedua, Perubahan bahasa tubuh. Ubahlah bahasa tubuh anda dan emosi seperti cemas, kuatir dan takut akan ikut berubah. Lihat keatas, tersenyum, tarik napas yang panjang adalah beberapa hal yang harus di lakukan sebelum anda memulai public speaking

Ketiga, Persiapan. Ini merupakan kunci terakhir untuk meningkatkan rasa percaya diri anda. Hafallah kalimat pembuka dan kalimat penutup anda. Serta ulang-ulangi poin – poin penting yang akan anda bicarakan. Latihlah materi presentasi anda di depan cermin untuk melihat bahasa tubuh anda, latihlah sementara di kamar mandi, berkendaraan dan anda juga dapat melakukan dengan siapapun yang mau mendengarkan anda. Semakin sering anda mengulangi materi yang akan anda bawakan maka akan semakin mudah anda “mengeluarkannya” saat anda tampil.

Semoga bermanfaat

Demikian dari saya Ongky Hojanto

Pakar Public Speaking Indonesia versi Koran Kontan

Penulis buku best seller Public Speaking Mastery

Mau tingkatkan kemampuan public speaking anda ? Klik www.publicspeakingacademy.co.id

Dan anda bisa konsultasi workshop public speaking ke :  08113440909

Share on linkedin
LinkedIn
0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest

0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments

Latest Post

Get My Books

Best seller books
0
Silahkan berikan komentar Andax
()
x