“Apa cara terbaik untuk menyusun materi sebuah pelatihan ?”
Motivator | Motivator Indonesia | Ada banyak teori dan metode untuk menyusun sebuah training sehingga dapat menghasilkan dampak maksimal seperti yang di harapkan. Namun, menurut saya metode RUn AA EVA CREATE adalah yang terbaik. Proses belajar ibaratnya seperti sebuah tangga yang harus di naiki jenjang demi jenjang untuk tiba pada puncak. Dalam belajarpun ada beberapa jenjang anak tangga nya. Oleh karena itu, penting bagi seorang Motivator atau Public Speaking untuk memahami dan menerapkannya sebelum memulai sebuah pelatihan.
Pertama, Remember. Pastikanlah peserta pelatihan anda mengingat materi pelatihan yang anda berikan. Permudah mereka dengan membuat jembatan keledai sehingga mereka memiliki cantolan akan materi presentasi anda. Seperti jika anda mengingat warna pelangi mejikuhibiniu atau run aa eva create.
Kedua, Understand. Setelah peserta anda mengingat apa yang telah anda sampaikan, maka poin berikutnya anda harus memastikan mereka memahami apa yang anda katakan. Berikanlah contoh-contoh yang sederhana sehubungan dengan poin yang anda bahas.
Ketiga, Analysing. Peserta di harapkan untuk mampu melakukan analisa penerapan pelajaran yang telah mereka pahami pada konteks yang sama atau yang berbeda.
Keempat, Applying. Peserta sudah dapat mengaplikasikan atau menerapkan apa yang mereka ingat dan pahami di level sebelumnya.
Kelima, Evaluate. Setelah di pamami, dilakukan analisa dan masuk pada tahap penerapan, maka penting untuk melakukan evaluasi hasil dari penerapa yang telah dilakukan. Dan keakuratan evaluasi tergantung pada seberapa paham peserta terhadap materi yang anda sampaikan.
Keenam, Create. Tangga pencapaian terakhir dalam proses belajar adalah saat peserta dalam menciptakan teori yang baru dari hasil penerapan mereka.
Demikian dari saya Ongky Hojanto
Pakar Public Speaking Indonesia versi Koran Kontan
Penulis buku best seller Public Speaking Matery
Penulis buku best seller Trainepreneur
Dan mungkin saja, anda bertanya cara belajar presentasi yang hebat. Klik disini dan temukan jawabannya
Untuk In House Training Hubungi 08113440909