Pembicara | Coach | Motivator | Motivator Indonesia Sudah lebih dari puluhan training dan ratusan peserta yang sudah mengikuti training yang dibuat oleh Pak Ongky Hojanto dari Public speaking, book writing, communication expert, conversation hypnosis, trainerpreneur, money attractor, life changing with NLP selama beberapa bulan ini khususnya di masa pandemi ini yang diadakan secara online.
Pelatihan-pelatihan yang biasanya dilakukan secara tatap muka, tidak dapat lagi dilakukan karena ada pembatasan untuk berkumpul. Model online pun menjadi pilihan utama diadaptasi ke dalam dunia pelatihan menjadi pelatihan daring, agar pelatihan tetap dapat berjalan.
“Setelah WHO secara resmi menyatakan virus Covid-19 adalah sebuah pandemi global pada Maret lalu, metodologi pelatihan berubah secara luar biasa,” ujar Pejabat Fungsional Pengantar Kerja Utama, Kemnaker, Hery Sudarmanto, melalui Siaran Pers Kemnaker di Jakarta
Tantangan dalam pelaksanaan pelatihan daring di masa pandemi Covid-19 dan cara agar anda dapat membuat peserta antusias dengan tiga cara ini
1.Antusias menular
Yang namanya training, apalagi melulu di depan layar saat online ini, sudah pasti membosankan. Kecuali, trainernya kreatif menciptakan suasana yang menyenangkan. Dan yang terpenting sebetulnya adalah peserta pelatihan akan meniru apa yang dia lihat, apa dilakukan trainernya. Jadi, Antusias itu menular dan di mulai dari diri sendiri sebagai pembicara. Bangun antusiasme dengan volume suara yang kelas dan kecepatan bicara yang sedikit lebih cepat. Perhatikan juga gerakan tangan anda harus aktif dan bervariasi.
2.Buatlah cerita menarik
Kelas daring harus asik. Putarlah musik yang ceria, sampaikan beberapa cerita lucu yang menghibur dan tentunya cerita ini harus ada hubungan dengan poin yang anda bahas. Jika anda belum dapat melakukan hal tersebut, gunakan video yang lucu dan menginspirasi.
3.Bangun keakraban
Sapalah beberapa audiens anda dengan nama mereka sehingga anda akrab dengan audiens anda cobalah melemparkan candaan kepada beberapa audiens anda. Buanglah jarak antara anda dan audiens
Saya mengajak anda untuk melakukan 3 cara ini agar daring anda berjalan dengan lancar dan menarik
Semoga bermanfaat !
Dibuat oleh : Mareti Handayani
Mau belajar cara menghasilkan Rp. 1M pertama dari bisnis training ?
ikuti Workshop Trainerpreneur tanggal 31 Oktober 2020
Dapatkan harga spesial dengan cara ketik Daftar klik wa.me/628113440909