Ongky Hojanto – Motivator, Pembicara, Coach, Motivator Indonesia, Public Speaking, NLP,

Belajar Menjadi Motivator di Indonesia.

DSC_8977Ongky Hojanto percaya bahwa rakyat Indonesia mampu untuk menjadi orang-orang yang hebat. Anda adalah salah satunya. Para pendahulu kita adalah orang-orang yang berani berbicara di depan umum, membakar semangat para pejuang kita. Ongky Hojanto percaya, semangat itu masih ada di Indonesia. Saat ini, profesi menjadi motivator sangat jarang di Indonesia, padahal negara ini harusnya sudah dapat mencetak ribuan pembicara-pembicara hebat jika dilihat dari awal kemerdekaan saja kita sudah memiliki banyak sekali pembicara yang dahsyat, contoh Ir Soekarno, M. Hatta. Dr Syarir, Bung Tomo dan masih banyak lagi.

Mengapa orang luar negeri (Amerika dan Eropa) jika bekerja di Indonesia, gaji mereka jauh lebih tinggi, itu dikarenakan mereka mampu menpresentasikan ide mereka dengan baik, mereka dari kecil diajarkan untuk menjadi seorang public speaker yang baik. Menjadi Motivator sangat perlu mempelajari bahasa tubuh sehingga dapat menarik pendengar Anda. Orang Amerika dan Eropa sedari kecil diajar untuk dapat duduk dan berdiri dengan tegak, sedangkan orang Indonesia tidak pernah diajarkan hal itu oleh orang tua mereka karena memang tidak tahu.

Motivator Ongky Hojanto mempunyai mimpi, semua orang Indonesia bisa memiliki sikap seorang pemimpin dari cara dia berbicara dan mengemukakan pendapat dengan elegan. Ada teknik tertentu yang bisa kami ajarkan untuk Anda untuk menjadi seorang Motivator atau pembicara yang baik, yaitu bagaimana Anda dapat memahami motivasi dari pendengar Anda. Jika pendengar Anda adalah anak sekolah, pegawai, atau suatu grup yang dipaksakan untuk datang ke suatu seminar, atau mereka mendengarkan Anda karena keinginan sendiri. Ini akan mempengaruhi tingkat kesuksesan dalam penyampaian materi Anda. Jika pendengar Anda hanya datang ke suatu seminar hanya karena mereka harus datang, kecil motivasi mereka. Untuk itu, yang baik dilakukan adalah ajak mereka untuk bekerjasama atau membuat mereka langsung  terlibat dengan materi yang Anda bawakan. Gunakan teknik dengan gembira jika berhadapan dengan mereka contohnya jika pendengar Anda anak sekolah, baik untuk membuat warna-warna dan cerita-cerita yang menarik. Penting untuk membuat perasaan mereka menjadi bagian dari pembicaraan Anda.

Yang kedua jika Pendengar Anda memang datang kepada Anda untuk mendengarkan Anda, baiknya berikan mereka pujian dan penghargaan atas ketertarikan mereka. Gunakan semangat mereka untuk semakin jauh masuk ke dalam topik Anda.

untuk info ingin mengetahui rahasia menjadi Motivator. Hub 0878 3858 0909 atau klik disini